A so-called office. And generator of the life in this 23rd floor APT. In which this blog is written. To share the world some must-be-tried meal. Together two other kitchens also contribute. Their food from two other different parts of the world.

11/24/2005

Saba no Miso ni

Komentar Hiro: so-so (soalnya Hiro ternyata gak seberapa suka ikan jadi gak tau "standard enak" ikan. Hmmm kalo menurutku sih enak!! saya kan suka ikan!) 



From kitchenku


Bahan-bahan:



  • Ikan saba kecil 2 ekor

  • Gobo 200 gr

  • Jahe 6 iris

  • Miso paste 3 sdm

  • Sauce:


    • Air 200 cc

    • Sake 4 sdm

    • Soyu 1 sdm

    • Gula 1 1/3 sdm

  • Aluminium foil (dibentuk bulat dengan ukuran lebih kecil dari diameter panci)

  • Vinegar 1 sdm

  • Negi 1 buah. Potong-potong sepanjang 10 cm

Cara membuat:



  1. Cuci bersih ikan saba. Potong half memanjang, kemudian potong-potong lagi tiap bagian menjadi 3. Beri irisan menyilang sedalam kira-kira 1 mm di permukaan kulitnya.

  2. Kupas gobo. Iris permukaan gobo sedalam 2 mm melingkar, kemudian potong gobo tipis-tipis seperti meraut pensil. Tadahi dengan mangkuk berisi air dan 1 sdm vinegar.

  3. Campurkan semua bahan untuk sauce dan masukan kedalam panci. Beri irisan jahe. Didihkan dengan api sedang.

  4. Setelah mendidih, masukan ikan kedalam panci

  5. Siramkan saus merata pada permukaan ikan yang tidak terendam sauce dengan menggunakan sendok.

  6. Setelah ikan berubah warna, sisihkan sedikit tempat dalam panci dan masukan gobo disana. Jangan dicampur.

  7. Tutup dengan aluminium foil sampai batas ikan. Setelah mendidih biarkan selama 10 menit dengan api sangat kecil.

  8. Cairkan 3 sdm miso paste dengan sauce ikan, kemudian masukan kedalam panci. Campurkan miso dengan menyiram-nyiramkan sauce sedikit demi sedikit. Sekali lagi, jangan aduk rata ikan, gobo dan miso.

  9. Setelah mendidih, biarkan 2-3 menit sambil terus menyiram-nyiramkan permukaan ikan dengan soup.

  10. Masukan negi diatas gobo. Tutup sampai negi lembut

  11. Angkat dan sajikan dengan urutan: potongan ikan dibagian bawah, gobo, kemudian negi.

  12. Jika suka, berikan irisan jahe dan sajikan disamping piring


Versi buat anak-anak: (tanpa sake, mirin dan jahe)

From kitchenku


No comments: