A so-called office. And generator of the life in this 23rd floor APT. In which this blog is written. To share the world some must-be-tried meal. Together two other kitchens also contribute. Their food from two other different parts of the world.

10/25/2009

Grussini

Bahan-bahan:
  • tepung protein tinggi 200 gr
  • dry yeast 6 gr
  • garam 4 gr
  • air hangat (30 derajat) 140 ml
  • olive oil 1 sdm
  • tepung untuk taburan secukupnya
Cara membuat:
  1. campur tepung, garam dan dry yeast dalam mangkuk, aduk secukupnya.
  2. buat lubang ditengah campuran, masukan air hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk.
  3. uleni adonan sampai kalis dan tidak lengket lagi.
  4. buat lubang ditengah adonan, beri olive oil. lipat adonan, uleni lagi, kadang2 dibanting sampai adonan kalis dan licin
  5. bentuk menjadi bola, masukan mangkuk, tutup plastik. letakkan ditempat hangat selama 40 menit - 1 jam, sampai adonan mengembang 2 kali
  6. bagi adonan menjadi 32 bagian sama besar
  7. bentuk panjang kira-kira 15 cm
  8. alasi loyang toaster dengan aluminium foil. oleskan olive oil sedikit
  9. susun adonan diatasnya, tekan kedua bagian ujungnya
  10. wrap dengan plastik, tinggalkan dalam suhu ruang selama 10 menit
  11. taburi dengan keju bubuk sedikit, tekan lembut
  12. masukan dalam oven toaster yang sudah panas. panggang selama 12 menit. kalau sebelum 12 menit warna sudah kecoklataan, tutup dengan aluminium foil. total harus 12 menit

9/24/2009

Yakisake no koumi so-su

Bahan-bahan:
  • Salmon 2 potong
  • Kanji secukupnya
  • Minyak sedikit
  • saus:
  • soyu 2 sdm
  • air lemon 1 sdm
  • air 1 sdm
  • gula 1 sdt
  • jahe parut sedikit
  • daun bawang cincang 4 sdm
  • cabe 1
Cara membuat:
  1. Potong-potong cabe, buang bijinya. Campur semua bahan saus, aduk rata dan sisihkan
  2. Bagi tiap potong salmon menjadi 3 bagian.
  3. Taburi dengan kanji
  4. Panaskan wajan dengan api sedang, beri sedikit minyak.
  5. Goreng salmon sampai semua permukaannya kecoklatan. Kemudian lap minyak yang tersisa di wajan
  6. Kecilkan api, tutup selama 2-3 menit
  7. Api sedang lagi, masak salmon sebentar sampai tidak tampak basah lagi
  8. Angkat, letakkan diatas piring saji. Siram dengan saus.

Agedashi Tofu

Bahan-bahan:
  • 2 Silk Tofu
  • 200 cc dashi jiru
  • 1 sdm soyu
  • 1 sdm mirin
  • 1 sdm kanji (dilarutkan dgn 1 sdm air)
  • 1 sdm jahe parut
  • kanji untuk taburan secukupnya
  • minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
  1. Bungkus tofu dengan kitchen towel, letakkan diatas piring, biarkan selama 15 menit. Jika kitchen towel jadi basah, ganti.
  2. Masukan dashi jiru, soyu dan mirin dalam panci. Didihkan. Masukan larutan kanji, aduk sampai mengental. Matikan api dan sisihkan
  3. Taburi tofu dengan kanji, goreng. Hati-hati jangan sampai tofu rusak. Setelah warna keemasan, angkat.
  4. Letakkan dalam piring kecil. Taburi dengan jahe parut, siram dengan sausnya. Sajikan


8/23/2009

Gyoza no kawa

Bahan-bahan:
Strong flour 200 gr
tepung terigu 100 gr
air mendidih kira-kira 180 cc
garam 1/2 sdt
minyak wijen 3 sdt
minyak sayur 3 sdm
Tepung (strong) untuk taburan secukupnya

  1. campur kedua macam tepung. ayak.
  2. masukan garam dalam air mendidih. aduk rata. masukan dalam campuran tepung, sisakan 1 sdm
  3. Gunakan sumpit untuk mengaduk searah putaran jarum jam. sementara itu putar juga mangkuk berlawanan arah.
  4. Jika adonan belum lengket, tambahkan lagi sisa air panas
  5. Uleni adonan sampai kalis. sampai tidak lengket lagi
  6. letakkan adonan diatas meja, uleni lagi dengan telapak tangan sampai kalis dan kekerasan adonan seperti daun telinga.
  7. tutup adonan dengan mangkuk, biarkan selama 15-20 menit
  8. bentuk adonan menjadi bulat panjang. potong jadi 2, kemudian potong jadi 2 lagi.
  9. ambil satu bagian, gulung menjadi panjang kira-kira 17-18 cm, diameter 2.5 cm
  10. potong 1/3 bagiannya, potong jadi 3 bagian yang sama. sisa adonan yang belum dibentuk harus diwrap agar tidak kering.
  11. ambil satu potong kecil adonan. tekan dengan telapak tangan, giling sampai tipis dgn diameter 7 cm (bentuk bundar)

8/02/2009

Raisin Buns

Diameter 6 cm: 20 buah

Bahan-bahan:
  • bread flour 400 gr
  • dry yeast 1 sdm (6 gr)
  • air hangat (30 derajat) 260 cc
  • garam 7 gr
  • gula 3 sdm (30 gr)
  • mentega 30 gr
  • extra tepung untuk taburan
  • gula pasir untuk taburan atas
Campuran kismis:
  • kismis 160 gr
  • irisan lemon 3-5
  • brandy secukupnya
Cara membuat:
  1. Cuci kismis, tiriskan. Masukan dalam mangkuk, beri brandy sebatas tinggi kismis.
  2. Kupas lemon sedikit, iris-iris. Letakkan dipermukaan kismis, susun agar permukaan semua tertutup. Diamkan satu malam. Kalau mau cepat, cuci kismis dengan air hangat. ikuti cara diatas, kemudian diamkan lebih dari 1 jam
  3. Tinggalkan mentega menjadi suhu ruang. Siapkan semua bahan
  4. Masukan tepung dalam mangkuk. Beri garam, gula,mentega. Buat lubang ditengahnya, masukan dry yeast. Tuang air hangat sekaligus tepat pada yeast, kemudian lelehkan yeast dengan menggunakan jari.
  5. Uleni adonan dengan telapak tangan. Uleni adonan sampai kalis dan permukaan mangkuk bersih.
  6. Letakkan handuk basah dibawah mangkuk agar mangkuk tidak bergerak2. Banting adonan. Gunakan 4 jari (tanpa jempol) untuk mengangkat adonan, kemudian banting miring kedalam mangkuk. Tarik adonan, lipat. Kemudian banting lagi kira2 sebanyak 15-20 kali (sampai adonan mengembang tapi permukaan belum licin). Masukan kismis yg sudah diperas sedikit. Campur dengan adonan.
  7. Bentuk adonan menjadi bola. Masukan mangkuk berisi adonan dalam mangkuk lain berisi air hangat 30 derajat celcius. Wrap. Biarkan selama 40 menit.
  8. Setelah itu cek adonan. Beri tepung jari anda dan sedikit permukaan adonan. Tekan sedikit. Jika lubang perlahan tertutup, adonan sudah siap. Jika tetep berlubang, biarkan lagi selama 5 menit.
  9. Ambil adonan, letakkan diatas permukaan yg sudah ditaburi tepung. Potong menjadi dua puluh dengan cepat. Lipat adonan kearah bawah untuk meregangkannya. Bentuk menjadi bola. Tutup dengan handuk basah, biarkan selama 5 menit.
  10. Bentuk lagi bola2 adonan, susun diatas loyang yang dialas kertas roti.
  11. Letakkan loyang diatas wadah berisi air hangat 60-70 derajat. Tutup rapat. Biarkan selama 25 menit. Sementara itu panaskan oven 180 derajat celcius
  12. Olesi permukaan buns dengan telur kocok. Gunting permukaan bun bentuk silang. Taburi dengan gula pasir (kira-kira 1/2 sdt -jangan lebih)
  13. Panggang selama 10-15 menit sampai kecoklatan

7/09/2009

castella

Bahan-bahan:
  • Telur (L size) 3
  • Tepung terigu 100 gr
  • Gula caster 150 gr
  • Madu 2 sdm
  • Gula batu 10 gr
  • Minyak goreng secukupnya
Persiapan:
  • Pisahkan putih dan kuning telur
  • Ayak tepung dan gula terpisah
  • Campur madu dengan 2 sdm air mendidih
  • Potong kertas roti sesuai ukuran loyang (lihat buku)
  • Taburi loyang yang sudah dialas kertas tadi dengan gula batu
  • Panaskan oven 160 derajat celcius
Cara membuat:
  1. Siapkan mangkuk besar, masukan putih telur. Kocok sampai putih. Tambahkan gula 2-3 kali sambil terus dikocok sampai tidak terlalu kaku (lihat buku).
  2. Tambahkan kuning telur satu demi satu sambil terus dikocok. Terakhir tambahkan madu yang sudah dicairkan dengan air. Kocok rata
  3. Masukan tepung sekaligus. Gunakan spatula plastik untuk mengaduk.
  4. Aduk rata sampai adonan mengalir seperti pita.
  5. Saring adonan kedalam mangkuk lain untuk menghilangkan udara
  6. Pindahkan ke dalam loyang. Panggang dalam oven 160 derajat celcius, selama 40-45 menit
  7. Setelah permukaan berwarna coklat tua (tapi tidak hangus), dan tusuk gigi kering, kue sudah matang.
  8. Angkat kue beserta loyang, jatuhkan pelan2 diatas permukaan keras agar nantinya kue tidak menyusut waktu dingin. Kemudian letakkan diatas cake cooler
  9. Sementara siapkan kertas roti seukuran loyang, olesi dengan minyak goreng.
  10. Setelah kue hangat, letakkan kertas yang sudah diolesi minyak tadi dipermukaannya.
  11. Balik kue diatas cutting board. Kemudian lepaskan dari loyang.
  12. Setelah kue benar benar dingin, balik kue lagi.
Note: proses mixing harus cepat. jadi siapkan semua bahan sebelum memulai!

5/28/2009

Concertina Garlic Potatoes

Bahan-bahan:
  • kentang besar 2
  • bawang putih 2 siung
  • mayonnaise secukupnya
Cara membuat:
  1. Panaskan oven 200F/200C
  2. Iris2 kentang setebal 5 mm, tapi jangan sampai putus.
  3. Iris bawang putih tipis-tipis
  4. Selipkan tiap irisan bawang putih diantara irisan kentang.
  5. Masukan dalam loyang, panggang selama 1 - 1 1/4 jam atau sampai lembek
  6. Beri mayonnaise diatasnya, sajikan
Sumber: fat-free classics by Anne Sheasby

5/26/2009

Som Tum (green papaya salad)


Bahan-bahan:
  • cabe rawit 4 (kalo mau lebih pedes bisa ditambah sendiri)
  • bawang putih 8 siung
  • udang kecil kering 2 sdm
  • pepaya hijau mentah 4 cup
  • buncis 1 cup (potong potong miring 2 cm)
  • asam jawa kental 1/4 cup
  • air perasan jeruk nipis 2-3
  • fish sauce 2-3 sdm (bisa diganti soy sauce)
  • gula jawa 2-3 sdm (dicairkan dengan 1 sdm air)
  • tomat kecil 12
  • kacang yang ditumbuk kasar 1/4 cup
Cara membuat:
  1. Haluskan bawang putih dan cabe. Tambahkan buncis dan udang kering, tumbuk.
  2. Masukan pepaya mentah. Tumbuk sedikit sambil diaduk dengan sendok
  3. Tambahkan asam, gula jawa, air jeruk nipis, dan fish sauce. 
  4. Aduk dan tumbuk agar bumbu meresap
  5. Tambahkan potongan tomat, tumbuk sedikit dan aduk
  6. Masukan dipiring saji, taburi dengan kacang